Archive for Januari, 2008

Penyusunan Profil Lingkungan

Sabtu, 26 Januari kemarin, di rumah Sekretaris Lingkungan (Bp. Suyoto) berkumpulan beberapa Pengurus Lingkungan seperti Pak Rohadi (ketua Lingkungan), Pak Kristoforus (Wkl Ketua), Pak Agus Budi (Sie Liturgi) dan Pak Bambang Topo( Anggota Dewan-mantan Ketua Lingkungan) berembug untuk menyelesaikan Profil Lingkungan Santa Maria Dolorosa. Profil ini diharapkan menjadi gambaran umum kondisi Lingkungan terutama kegiatan-kegiatan warganya.

Diharapkan pada bulan mendatang Profil Lingkungan ini dapat selesai.

Apa saja yang dituangkan dalam profil ini ? Kita tunggu saja ya penyelesaiannya

Salam.

(Penulis-Cicuk)

28 Januari 2008 at 7:17 am Tinggalkan komentar

Senam Bersama – Pro dan ada yang Kontra

Seperti berita yang sudah disampaiakan beberapa waktu yang lalu bahwa untuk menyehatkan Jasmani warga Lingkungan maka Pengurus Lingkungan mempunyai ide untuk ada acara senam bersama, acara perdana sudah dilakukan minggu yll.

Biasa dalan setia kegiatan tentu ada pro dan kontra, begitu pula acara Senam Bersama ini yang bertujuan untuk mewadahi warga yang tidak pernah ber olahraga menuai kontra juga, hanya segelintir orang sih, mereka menganggap kegiatan ini ‘memaksa’ orang u tidak ke gereja. Padahal pilihan ke Gereja khan banyak. Namun mayoritas warga sangat mendukung kegiatan ini.

Maju terus Pengurus Lingkungan dan Mudika yang banyak men-support kegiatan ini. Jalan teruussssssssssss dan sehatttttttttttttt.

Tidak hanya rohani kita yang harus dipelihara namun juga jasmani kita harus dijaga. Hidup harus seimbang.

Salam,

Cicuk-Admin 

26 Januari 2008 at 5:06 pm Tinggalkan komentar

Pengurus MUDIKA Lingkungan Sta. Maria Dolorosa

Susunan Pengurus

MUDIKA Lingkungan Santa Maria Dolorosa

Wilayah I Paroki Aloysisus Gonzaga Cijantung Jakarta Timur

Pelindung           : Ketua Lingkungan

Pembina             : Raphael Susanto

Ketua                  : Pranasuka Hardhadhi

Wakil Ketua       : Albertus Suwahyudi

Sekretaris          : Alexander Argo GUntoro

Bendahara         : Olga Lydia

Pengurus ini dilengkapi dengan beberapa Seksi seperti Seksi Liturgi, Dana, Pengembangan Bakat dan lain-lain.

(Sumber : Pranasuka)

26 Januari 2008 at 4:50 pm 2 komentar

Latihan Koor Rutin

Bapak-Ibu Anggota dan calon Anggota Koor Lingkungan Sta. Maria Dolorosa diundang untuk berlatih koor setiap hari Selasa dan Jumat jam 20.00 s/d 21.300 di rumah Bapak Bambang Topo.

 Latihan koor ini lebih difokuskan kepada persiapan menghadapi Lomba Koor antar Wilayah di Paroki St. Aloysius Gonzaga Cijantung Jakarta TImur.

Latihan rutin ini juga tetap berjalan untuk persiapan-persiapan tugas mengiringi Misa di Kapel Valentino Komplek Kopassus dan di Gereja St. Aloysius GOnzaga.

Kehadiran Saudara-saudari tentu sangat diharapkan. Ingat Juara Lomba bukan menjadi tujuan akhir namun tujuan akhir kita adalah memuliakan nama Tuhan lewat bernyanyi dengan baik.

Salam Dami

22 Januari 2008 at 7:58 am 2 komentar

Senam Bersama Warga

Kelanjutan ide untuk ada wadah olah raga para Bapak-bapak, ngobrol-ngobrol sambil nge-teh, segera terealisir. Pak Rohadi, Pak Kristo, Pak Agus Budi di bantu para bapak-bapak lainnya segera merealisasikan SENAM PAGI bersama.

Tanggal 20 Januari ini akan dimulai Senam Pagi jam 07.00 di Kapel Valentino. Antusiasme warga lingkungan Santa Maria Dolorosa nampaknya kan diikuti juga warga lingkungan lain.  para Mudika juga berperanserta dengan menyediakan makanan minuman, tapi bayar lho….

Selamat deh para Pengurus, maju terus untuk mewujudkan Komunitas Basis.

(Cicuk)

19 Januari 2008 at 5:27 pm 1 komentar

Pembentukan Pengurus MUDIKA Lingkungan Sta. Maria Dolorosa

Di Awal Tahun 2008 ini, sebagai tindaklanjut program pengurus Lingkungan mulailah dibentuk kepengurusan Mudika Santa Maria Dolorosa. Pembentukan pengurus ini sebagai upaya mewadahi anak-anak muda yang belum bisa aktif di kegiatan Mudika Wilayah. Tanggal 20 Januari 2008 ini akan segera dibentuk kepengurusannya.

Terimakasih atas kesediaan rekan-rekan Mudika ikut berpartisipasi.

Salam

19 Januari 2008 at 5:23 pm 1 komentar

Tentang Webs ini

Weblog ini adalah blog Lingkungan Santa Maria Dolorosa, Wilayah I, Paroki Aloysius Gonzaga Cijantung Jakarta Timur.

Bertujuan sebagai media komunikasi antar warga lingkungan, juga tentu sebagai bentuk pembelajaran bagi Mudika dalam mengelola Weblog

17 Januari 2008 at 2:18 pm Tinggalkan komentar

Hai…hai…hai!

Rekan-rekan Mudika, terbentuklah sekarang Weblog kita, walau sederhana namun kita ingin dapat mengisi blog ini sebagai upaya kita berbagi dan belajar tentunya !

17 Januari 2008 at 2:14 pm 1 komentar


Klik tertinggi

  • Tidak ada
Januari 2008
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031